Program Studi Ilmu Perpustakaan Angkatan 21 Gelar Kuliah Tamu dengan Tema Menjadi Pustakawan Millenials

Program Studi Ilmu Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga Yogyakartakembali melaksanakan kegiatan kuliah tamu dengan menghadirkan Yusniah, M. Aseorang dosen Program Studi Ilmu Perpustakaan UIN Sumatera Utara Medan. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jumat, 27 Oktober 2023 bertempat di ruang kuliah 408 Fakultas Adab dan Ilmu Budaya UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Dalam kuliah tersebut, Yusniah, M. Aberbagi pengalaman dan pengetahuan terkait tema “Menjadi Pustakawan Millenials.”

Berfokus pada transformasi perpustakaan di era digital, Yusniah, M. Amembahas tantangan dan peluang yang dihadapi oleh pustakawan di zaman sekarang.

Menurut Yusniah, M. A, menjadi pustakawan yang produktif di era digital ini membutuhkan pemahaman yang mendalam khususnya terkait penguasaan teknologi informasi dan komunikasi. Yusniah, M. Ajuga menyampaikan bahwa pustakawan harus mampu memberikan informasi yang relevan dan terkini sehingga dapat memenuhi kebutuhan pengguna yang semakin kompleks.

Kuliah ini diikuti oleh mahasiswa semester 5 kelas Internasional Program Studi Ilmu Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Para peserta kuliah sangat antusias dalam mempelajari dan memahami transformasi perpustakaan di era digital. Para peserta juga berkesempatan untuk bertanya dan berdiskusi langsung kepada Yusniah, M. Atentang tantangan dan harapan menjadi pustakawan millenial.

Kuliah tamu yang menghadirkan Yusniah, M. A, dengan topik "Menjadi Pustakawan Millenials" ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik tentang perubahan peran pustakawan di era digital. Kegiatan ini diharapkan dapat menginspirasi mahasiswa untuk berperan aktif dalam mengembangkan perpustakaan yang relevan dan inovatif di masa depan.

Penulis: Nihayatul Lu’lu’in Nihlah (nln)