ASDIP-PTKI Membuat Memorandum of understanding (MOU) dengan 23 PTKI di Indonesia

IP.UIN-SUKA.AC.ID-Rapat Kerja Nasional atau rakernas Asosiasi Dosen Ilmu Perpustakaan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (ASDIP-PTKI) resmi digelar untuk pertamakalinya. Diselenggarakan dari tanggal 18-20 Juli 2022 yang bertempat di di ruang teatrikal Fakultas Adab dan Ilmu Budaya Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta. Acara ini diawali dengan Diskusi Ilmiah yang mengusung tema “Perpustakaan dan Informasi dalam Perspektif Islam” dan mendatangkan para narasumber yang sangat mumpuni dalam bidangnya.

Ketua Asosiasi Dosen Ilmu Perpustakaan Perguruan Tinggi Agama Islam (ASDIP-PTKI), Prof. Dr. Nurdin, S.Ag., S.S., M.A yang juga menjabat sebagai Ketua Program studi Ilmu Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta mengatakan dalam sambutannya bahwa target dari rapat kerja kali ini adalah merumuskan dan menetapkan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) organisasi yang tentunya akan menjadi pedoman bagi seluruh anggota.

Selain daripada itu, acara yang berlangsung selama kurang lebih 3 hari ini membahas banyak hal seperti pembahasan buku, pembahasan website, pembahasan mekanisme akreditasi dan LAM program studi, serta penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) atau juga dapat disebut dengan Memorandum of understanding (MOU)

Perjanjian Kerja Sama (PKS) disepakati oleh 23 Universiatas yang tergabung dalam Asosiasi Dosen Ilmu Perpustakaan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (ASDIP-PTKI). Dimana perjanjian kerja sama ini ditandatangani oleh Asosiasi Dosen Ilmu Perpustakaan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (ASDIP-PTKI) dan Program Studi Ilmu Perpustakaan, Program Studi Perpustakaan dan Sains Informasi, dan Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam serta antar Program Studi Ilmu Perpustakaan, Program Studi Perpustakaan dan Sains Informasi, dan Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam di bawah Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI)

Ke-23 Universitas tersebut sebagai berikut:

  1. Asosiasi Dosen Ilmu Perpustakaan Perguruan Tinggi Keagamaan (ASDIP-PTKI)
  2. Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah IAIN Curup .
  3. Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri Salatiga .
  4. Program Studi Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar .
  5. Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin .
  6. Program Studi Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh .
  7. Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah Universitas Islam Negeri Datokarama .
  8. Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam Fakultas Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri Imam Bonjol .
  9. Program Studi Perpustakaan dan Sains Informasi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim .
  10. Program Studi Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang .
  11. Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam Fakultas Adab Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung .
  12. Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam Fakultas Adab dan Bahasa Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta .
  13. Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam Fakultas Ushuluddin dan Adab Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten .
  14. Program Studi Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi .
  15. Program Studi Ilmu Perpustakaan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Islam Negeri Sumatera Utara .
  16. Program Studi Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta .
  17. Program Studi Perpustakaan dan Sains Informasi Fakultas Sastra dan Humaniora Universitas Islam Makassar .
  18. Program Studi Ilmu Perpustakaan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Islam Nusantara .
  19. Program Studi Perpustakaan dan Sains Informasi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Muhammadiyah Enrekang .
  20. Program Studi Perpustakaan dan Sains Informasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIPOL) Universitas Muhammadiyah Mataram .
  21. Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Ponorogo .
  22. Program Studi Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Ilmu Budaya Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta .
  23. Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung .

Para pihak diatas telah sepakat untuk mengadakan Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang saling menguntungkan, dengan maksud dan tujuan meningkatkan penyelenggaraan tri dharma perguruan tinggi dengan mengimplementasikan program kerja masing-masing pihak, serta mewujudkan peran serta asosiasi dan program studi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

Penulis: Salwa Nimaprilia (Nun)