Visitasi Tim Asesor BAN-PT dalam Rangka Akreditasi Program Studi Ilmu Perpustakaan
Tim asesor BAN-PT melaksanakan asesmen lapangan (AL) Akreditasi Program Studi Ilmu Perpustakaan, Fakultas Adab dan Ilmu Budaya, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Adapun Tim Asesor terdiri dari Dr. Laksmi, S.S., M.A (Universitas Indonesia) dan Dr. Drs. Jonner Hasugian, M.Si (Universitas Sumatera Utara). AL tersebut dilaksanakan selama tiga hari, yaitu mulai dari tanggal 16 sampai dengan 18 Desember 2018. Jajaran Dekanat, Dekan dan para Wakil Dekan turut menyambut kedatangan Asesor. Dalam sambutannya, Dr. Akhmad Patah, M.Ag selaku Dekan mengatakan bahwa akreditasi harus disikapi sebagai proses evaluasi agar program studi menjadi lebih baik ke depannya.